Senin, 26 Juli 2010

Indikator Consumer Price Index (CPI)

Consumer Price Index (CPI) Adalah data yang mengukur rata-rata perubahan harga yang dibayarkan oleh konsumen (dalam rata-rata) untuk sekelompok barang dan jasa tertentu. CPI merupakan indikator inflasi yang paling umum digunakan dan dianggap juga sebagai indikator keefektifan kebijakan pemerintah. Naiknya CPI mengindikasikan naiknya tingkat inflasi yang akan menyebabkan turunnya harga obligasi dan naiknya tingkat suku bunga.
Tidak seperti indikator inflasi lainnya, yang hanya mencakup barang-barang produksi lokal, CPI juga mencakup barang-barang impor. Kelemahannya ada pada kecilnya jumlah sampel yang diambil. Para analis biasanya lebih fokus pada Core (Inti) CPI, varian dari CPI yang tidak mencakup komponen-komponen yang perubahan harganya paling tidak stabil. Core CPI dinilai lebih akurat dalam mengukur tingkat inflasi.

Contoh : Jika nilai CPI Ausi lebih rendah dari nilai prediksi pasar maka nilai mata uang AUD akan mengalami penurunan.

Baik, Selamat membaca calender trading hari ini dan semoga artikel ini membantu

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

if you wanna back link Read this please :
To Put Your Link inside in your name, chose "Name/URL" on "Beri komentar sebagai :" . :) you can chose many method how you will give comment. Thanks for you visit. I will visit you soon ^_^